Linea nigra (garis hitam) adalah garis vertikal berwarna gelap yang terlihat di perut ibu selama kehamilan. Garis ini dapat membentang mulai dari ujung bawah tulang dada (prosessus xyphoideus) hingga tulang kemaluan (pubis). Linea nigra timbul akibat peningkatan produksi pigmen melanin terkait peningkatan hormon estrogen pada ibu hamil.
Linea nigra umumnya timbul sekitar trimester kedua kehamilan, jadi wajar saja apabila saat ini Anda juga mengalaminya. Adapun bentuk garis yang melengkung melewati pusar juga merupakan hal yang wajar. Anda tidak perlu merasa khawatir. Meski tidak menghilang sempurna, linea nigra akan berangsur memudar setelah persalinan.
Source: http://www.infobunda.com/pages/newforum/posts.phptopic=14054&setpages=1&start=0&apage=10&number=20
seorang wanita mendapatkan garis hitam diperut saat dia melahirkan, tapi, bagaimana jika dia mendapatkan itu padahal dia belum pernah melahirkan atau hamil? apakah itu mungkin?
ReplyDelete